KETIKA CINTA TAK BERJODOH

ketika cinta tak berjodoh

♡♡ KETIKA CINTA TAK BERJODOH ♡♡ Sakit memang,ketika kita berharap seseorang menemani hidup kita, akan tetapi taqdir berkata lain,hanya membuat rasa sakit dan pedih.

Bukankah dulu kau pernah menghibur diri dengan berkata, ‘Jika kita berjodoh., kita pasti akan dipersatukan’. Dan sekarang, faktanya dia tidak disatukan denganmu, dia berjodoh dengan orang lain. Artinya sudah jelas dia bukan jodohmu, kan? Tapi kenapa malah sedih begitu?
.
Bukankah dulu kau pernah menenangkan diri dengan berdoa, ‘Moga kamu mendapatkan yang lebih baik dari diriku’. Dan hari ini, nyatanya dia dipertemukan dengan seseorang yang memang lebih baik dari dirimu. Hajatmu itu –walau pura-pura– telah di-ijabah oleh Allah. Namun kenapa malah galau begitu?
.
Kau tahu apa salahmu? Salahmu adalah bilang, ‘Sabar saja, ya.. Hubungan kita punya waktu terbaik untuk di-ikat oleh tali pernikahan’. Sayangnya kau tak sadar, waktu terbaik itu mungkin sudah lewat. Kala dia menawarkan ikrar dan kau bilang ‘nanti saja’, maka kesempatan terbaik itu sudah lenyap. Hilang. Kau baru saja menyia-nyiakan sebuah komitmen yang sungguh begitu mahal.

Tapi tak apa, jangan menyesal. Baiknya kau berdoa saja, semoga ada yang berkenan memperjuangkanmu lagi, seperti dia yang kau sia-siakan itu. Apa ada? Jodoh itu rezeki dari Allah.

Seperti kata dari Hasan al-Bashri, “Aku tahu rezekiku itu tak akan diambil orang, karena itulah kalbuku selalu tenang. Aku tahu ‘amalku tak akan ditunaikan orang, oleh itulah aku sibuk mengerjakan-nya.”

Jadi, tentang jodoh, mulailah memikirkan ‘bagaimana’, bukan ‘kapan’ atau ‘siapa.’
Sekali lagi. Berdoa’lah ” Yaa Allah, pertemukanlah hamba dengan ia yang dapat menemani sisa nafas ini menuju surga-Mu. Menuju cinta-Mu.”

Karena sudah jelas,segala kehidupan,pilihan,hakikat nya ditentukan oleh ALLAH Subhanahu Wata’ala..
Jangan pernah menangis akibat orang yang kita harapkan tak bisa selama nya bersama kita. Namun menangis lah saat kita lupa pada ALLAH Subhanahu Wata’ala..

Ketika Cinta Tak Berjodoh

Segala perih akan hilang dihati pada waktunya dan pasti akan menimbulkan keindahan kelak. Percaya lah pada kebesaran-Nya. Bahwa Dia tau mana saja yang terbaik untuk hamba-hambaNya, mana yang terbaik untuk makhluk-makhluknya.

Jangan pernah kamu beranggapan putus cinta dan tak bisa dengan yang kita harapkan sebagai hukuman atau ALLAH jahat.

Percaya lah,ada Rahasia dibalik Rahasia.. Di balik semua peristiwa pasti ada hikmah nya..

ALLAH Subhanahu Wata’ala Berfirman:

“Dan (DIA lah) yang mempersatukan hati mereka (orang- orang yang beriman). Meskipun kamu menginfaqkan seluruh kekayaan yang ada di bumi,
niscaya kalian tidak akan dapat mempersatukan hati mereka, akan tetapi Allah telah mempersatukan hati mereka, Sesungguhnya Dia Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. (QS. Al Anfal: 63)

Leave a Comment